Pasien Shelter Hasanah Dompet Dhuafa Ikuti Pelatihan Keterampilan dan Buka Puasa Bersama
Posted By : Rahayu Saputro
Date : 14 May 2019
Pada pekan pertama Ramadhan ini Dompet Dhuafa mengadakan pelatihan keterampilan memasak untuk pasien RSCM yang tengah singgah di Shelter Hasanah. Kegiatan ini guna mengurangi kejenuhan selama pasien menjalani pengobatan.
Rohim selaku koordinator Shelter Dompet Dhuafa menjelaskan, program pelatihan keterampilan dilaksanakan setiap bulan dengan tema berbeda.
“Di bulan suci ini kita mengadakan pelatihan keterampilan masak agar para ibu-ibu bisa memasak makanan ala chef hotel yang berkualitas,†jelas Rohim, Selasa (14/3).
Dalam kegiatan ini turut mengundang pasien dari rumah singgah sekitar RSCM. Sejumlah 25 peserta mengikuti pelatihan dengan dibimbing langsung oleh Chef Ayub, seorang juru masak Dapur Keliling Dompet Dhuafa dan merupakan binaan Pesantren Muallaf Dompet Dhuafa.
“Pada kesempatan kali ini Chef Ayub, memberikan pelatihan memasak ayam teriyaki, sawi bakso, oseng tempe karamel dengan toge, dan tahu pedas. Hasil masak tersebut sebagai hidangan untuk berbuka puasa bersama,†imbuhnya.
Rohim berharap melalui pelatihan keterampilan ini, dapat menjadi bekal baru untuk pasien setelah pulang dari rumah singgah.
Selesai memasak para peserta mendapatkan motivasi langsung dari Keluarga Kelainan Jantung Bawaan (KKJB) agar tetap tabah dan tidak putus asa dengan sakit yang tengah menimpa.
Selama ini KKJB menjadi mitra Shelter Hasanah Dompet Dhuafa yang selalu mendukung dan merekomendasikan pasien yang akan singgah.
Komentar
Pencarian
-
Dukung Keadilan Bagi Azka Rizky, LPM Dompet Dhuafa Salurkan Bantuan untuk Keluarga Azka
-
Saat Majelis Taklim Menjadi Jalan Keluar dari Utang dan Kemiskinan
-
Cegah Stunting, LPM Dompet Dhuafa Resmikan Program Pangan Keluarga di Bogor
-
Dari Terdampak Hingga Tebar Manfaat: Kisah Lastri Relawan Dapur Umum
-
LPM Dompet Dhuafa Gandeng Ditjen PAS Perkuat Pembinaan Kepribadian Warga Binaan di Jawa Barat
-
LPM Dompet Dhuafa dan Bapas Kelas I Jakarta Timur-Utara Jalin Kerja Sama Program Bina Santri Lapas
-
Kala Yatim Hebat Menampilkan Potensi dan Bakatnya dalam Youth Expression Festival 2025
-
Dorong Kepercayaan Diri Disabilitas Mental, LPM Ajak Penyintas Terapi Rekreasi
-
LPM Dompet Dhuafa Bantu Jamaah Terdampak Ambruknya Bangunan Majelis Taklim Ciomas Bogor
-
LPM Dompet Dhuafa Bersih-Bersih Toko UMKM Imbas Eskalasi Demo Kwitang